Sistem Komputer

Apa itu Sistem Komputer?

Sistem Komputer (Siskom) adalah sebuah program studi yang mengintegrasikan teknik elektro dan ilmu komputer dalam mengembangkan sistem perangkat keras (hardware), perangkat lunak (software), dan jaringan komputer (network). Prodi Siskom juga dikenal dengan Teknik Komputer. Disini yang akan di pelajari adalah bagaimana merancang dan membangun “otak” dari komputer atau alat elektronik lainnya yang akan mengontrol jalannya sistem. Bentuk dari “otak” komputer tersebut adalah processor atau chip yang terdapat dalam motherboard. FYI, processor atau chip ini lah yang akan memroses instruksi atau aktivitas dari hardware (misalnya menekan tombol pada keyboard, atau mengeklik mouse), yang kemudian disimpan dalam memory, dan di operasikan dengan algoritma. Pada program studi ini juga akan mempelajari pemrograman, namun pemrograman disini lebih ditekankan pada bahasa pemrograman mesin.

Kenapa Kamu Memilih Jurusan Ini?

Komputer menjadi salah satu alat yang kini tidak bisa lepas dari kehidupan. Kamu pasti kerap menggunakan komputer. Nah, melalui program studi ini kamu akan mengetahui bagaimana komputer yang terdiri dari software, hardware, dan network tersebut dirancang dan dikembangkan sehingga menjadi alat seperti yang kita gunakan hari ini. Kalau kamu pribadi yang hi-tech, serta kuat matematika dan logika, kamu bisa memilih prodi ini, karena disini setiap harinya kamu akan berkutat dengan fungsi-fungsi matematika, dan logika.

Mata Kuliah Jurusan Sistem Komputer

1 Kalkulus
2 Algoritma dan Pemrograman
3 Pemrograman Web
4 Matrik dan Vektor
5 Struktur Data
6 Organisasi Komputer
7 Rangkaian Listrik
8 Rangkaian Digital
9 Arsitektur Komputer
10 Rekayasa Perangkat Lunak
11 Jaringan Komputer
12 Analisis Kerja Sistem
13 Elektronika
14 Keamanan Komputer
15 Komputasi Bergerak
16 Sistem Operasi
17 Sistem Basis Data
18 Kriptografi
19 Bahasa Pemrograman Rakitan
20 Robotika
21 Pemrograman Multimedia
22 Simulasi dan Pemodelan
23 Sistem Embedded
24 Sistem Kecerdasan Buatan
25 Pengolahan Sinyal Digital
26 Sitem Mikroprosesor

Karakter Siswa Yang Sesuai


  • Teliti
  • Tekun
  • Detil
  • Kritis
  • Rasional
  • Observan
  • Terstruktur
  • Independen
  • Senang berhitung
  • Senang menganalisis
  • Senang melakukan riset
  • Senang memecahkan masalah

Prospek Kerja Jurusan Sistem Komputer

Program studi ini tidak hanya mempelajari komponen-komponen komputer (hardware) tetapi juga perangkat lunak (software) dari komputer sehingga lulusannya dapat mengaplikasikan ilmu-ilmu tersebut ke dalam berbagai penerapan komputer. Prospek karir yang berhubungan dengan prodi ini meliputi bidang yang sangat luas antara lain technopreneur, perancang jaringan komputer, hingga konsultan IT. Lulusan jurusan ini dapat bekerja pada sektor swasta maupun publik (pemerintah) yang memerlukan pengelolaan sistem atau jaringan komputer.

Profesi dan Karir Lulusan Sistem Komputer


  • Programmer Peralatan yang dikontrol oleh Komputer Numerik
  • Dosen Ilmu Komputer
  • Peneliti Komputer dan Informasi
  • Arsitek Jaringan Komputer
  • Arsitek Sistem Komputer
  • Admin Database
  • Growth Hacker
  • Manager Sistem Komputer dan Informasi
  • Analis Sistem Komputer
  • Database Administrator

Kampus Terkait


IKIP PGRI Madiun
Swasta

Institut Informatika Dan Bisnis Darmajaya
Swasta

Institut Keuangan Perbankan dan Informatika Asia
Negeri

Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya
Swasta

Institut Teknologi Harapan Bangsa
Swasta

Institut Teknologi Sepuluh Nopember
Negeri

Politeknik Elektronika Negeri Surabaya
Negeri

Politeknik Harapan Bersama
Swasta

Politeknik Negeri Jember
Negeri

Politeknik Negeri Manado
Negeri

Politeknik Negeri Medan
Negeri

Politeknik Piksi Ganesha
Swasta

Politeknik Pratama Mulia Surakarta
Swasta

President University
Swasta

Sampoerna University
Swasta

Sekolah Tinggi Manajemen Industri Jakarta
Negeri

STMIK Triguna Dharma
Swasta

Telkom University
Swasta

Universitas Andalas
Negeri

Universitas Atma Jaya Makassar
Swasta

Universitas Budi Luhur
Swasta

Universitas Bunda Mulia
Swasta

Universitas Cenderawasih
Negeri

Universitas Halu oleo
Negeri

Universitas Hasanuddin
Negeri

Universitas HKBP Nommensen
Swasta

Universitas Indonesia
Negeri

Universitas Islam Kalimantan M A B Banjarmasin
Swasta

Universitas Islam Sumatera Utara
Swasta

Universitas Islam Syekh Yusuf
Swasta

Universitas Kanjuruhan
Swasta

Universitas Katolik Santo Thomas
Swasta

Universitas Komputer Indonesia
Swasta

Universitas Kristen Duta Wacana
Swasta

Universitas Kristen Maranatha
Swasta

Universitas Kristen Satya Wacana
Swasta

Universitas Matana
Swasta

Universitas Mataram
Negeri

Universitas Mercu Buana Yogyakarta
Swasta

Universitas Merdeka Malang
Swasta

Universitas Mpu Tantular
Swasta

Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara
Swasta

Universitas Nasional
Swasta

Universitas Negeri Makassar
Negeri

Universitas Padjadjaran
Negeri

Universitas Papua
Negeri

Universitas Pattimura
Negeri

Universitas Pembangunan Panca Budi
Swasta

Universitas Prasetiya Mulya
Swasta

Universitas Sam Ratulangi
Negeri

Universitas Semarang
Swasta

Universitas Serang Raya
Swasta

Universitas Sisingamangaraja XII Tapanuli Utara
Swasta

Universitas Sriwijaya
Negeri

Universitas Stikubank
Swasta

Universitas Swiss German
Swasta

Universitas Tadulako
Negeri

Universitas Tarumanagara
Swasta

Universitas Udayana
Negeri

Universitas YARSI
Swasta


0 comments: